Pesan Kapolres Lahat, Rangkul Masyarakat Untuk Menjaga Kamtibmas


LAHAT, Suarasumsel.net —- Bertempat di halaman Mapolres Lahat, Kapolres Lahat AKBP S.Kunto Hartono SIK, MT memberikan arahan kepada seluruh anggota Polres Lahat dalam pelaksanaan apel pagi sekaligus jam Pimpinan.

Kegiatan apel pagi tersebut, diikuti oleh Wakapolres Lahat, Kompol Feby Febriyana SIK, PJU Polres Lahat, Perwira dan anggota Polres Lahat, dilaksanakan pada Senin (13/2/2023) sekira pukul 07.30 WIB.

Dalam arahanya Kapolres Lahat mengevaluasi kinerja dan kegiatan Minggu ini sudah berjalan dengan baik dan sudah ada peningkatan terutama pelaksanaan apel pagi.

Menurutnya, setiap pekerjaan dan tugas jangan dijadikan beban, melainkan jadikanlah sebagai kebanggaan sebagai anggota POLRI agar kedepanya lebih baik lagi.

Ingat.!!! Jangan memilih-milih atau memilah milah pekerjaan, kerjakan semampu mungkin dan kerjakan secara iklas, jaga kebersihan dan tata, dan rapikan ruang kerja masing masing agar lebih nyaman.

“Serta, jadikanlah cerminan kita dalam kehidupan sehari hari baik, dilingkungan kantor dan kebiasaan dirumah,” pesan Kapolres Lahat.

Tingkatkan kompetensi dalam pelaksanaan tugas di setiap Bag, Sat dan Si, tingkatkan semangat pada diri anggota setiap anggota yang berprestasi akan mendapatkan Reward dan yg melanggar akan mendapatkan sangsi.

Bagi unit Opsnal dilapangan berperanlah sebagai Polisi yang baik, jangan arogan dan sombong, rangkul masyarakat untuk menjaga Kamtibmas agar dapat terciptanya situasi yang kondusif. (Din)

Berita Terkait

Top