Akbar Alfaro Pimpin Komite Parekraf Sumsel


Harapan bangkitnya dunia pariwisata dan ekonomi kreatif di Sumatera Selatan kembali menggelora. Para penggiat pariwisata dan ekonomi kreatif yang ada di Sumsel berkumpul membentuk Komite Parekraf Sumsel di Sate Caringin.

Kondisi pandemi yang sudah berlangsung hampir satu tahun menyebabkan terhambatnya pertumbuhan ekonomi dan kelesuan pada sektor pariwisata. Pembentukan Komite Parekraf Sumsel yang terdiri dari seluruh unsur mulai dari pelaku kuliner seperti owner Pempek Beringin, penggagas destinasi wisata Dapoer Cinta dan Kampung Kuliner Bingen, tokoh komedian kenamaan Cek Daus, pengurus IMI Pusat, Konten kreator, Dewan Kesenian Palembang hingga tokoh muda sekaligus Ketua KADIN Palembang Akbar Alfaro dan lain-lain diharapkan mampu menjadi backbone yang mempercepat kebangkitan sektor pariwisata dan ekonomi kreatif.

Dari pertemuan ini, terpilihlah M. Akbar Alfaro sebagai ketua Umum Komite Parekraf Sumsel.

Alfaro dalam keterangannya mengungkapkan rasa syukur atas terbentuknya Komite Parekraf Sumsel yang menyatukan semua penggiat pariwisata dan ekonomi kreatif di Sumsel.

“Alhamdulillah sudah terbentuk Komite Parekraf dan saya diamanahkan oleh rekan-rekan sebagai Ketua Umum. Kita punya potensi pariwisata dengan 17 sub sektor ekonomi kreatif yang harus didukung dengan serius”

Sahabat Menparekraf Sandiaga Uno ini juga mengatakan bahwa Komite Parekraf akan mendukung penuh program pemerintah baik Pemprov maupun Pemkot.

“Kami mendukung penuh pemerintah dan siap menjadi mitra strategis yang mendorong percepatan sektor parekraf” tambahnya.

Dalam waktu dekat Komite Parekraf Sumsel akan merampungkan struktur kepengurusan dan menggelar audiensi dengan semua pihak guna memberikan masukan terkait program-program Parekraf.

Adapun Pimpinan Komite Parekraf Sumsel yang terpilih, Ketua Umum (Akbar Alfaro), Wakil Ketua (Alvin Kenedy), Sekretaris (Iqbal Rudianto), Bendahara (Dicky Beringin) dan Ketua Harian (Yudi Shavabiz).

“Kami mengajak semua pihak untuk ikut andil di dalam Komite Parekraf Sumsel, kita gerak bersama untuk kemajuan daerah,” pungkas Alfaro. (Dik)

Berita Terkait

Top