Tekan Inflasi Daerah Jelang Lebaran, Pemkot Prabumulih Kembali Lakukan Pangan Murah & Pasar Murah


PRABUMULIH, suarasumsel.net — Menjelang lebaran Idul Fitri, Pemkot Prabumulih melalui DKP mengelar Gerakan Pangan Murah Dan Pasar Murah di Gedung Serba Guna Kelurahan Sukaraja, Kecamatan Prabumulih Selatan, Rabu 20 Maret 2024.

Pj Wako Prabumulih, H Elman ST MM mengharapkan, gerakan ini dapat menekan inflasi dan harga Komoditi adandi kota Prabumulih.
“Kita berupaya, lewat gerakan pangan murah dan pasar murah bisa terus menekan inflasi di kota Nanas ini,” ujar Elman, sapaan akrabnya.

Suami Hj Windriana ini menjelaskan, adanya OPM ini memang sangat membantu masyarakat apalagi harga jauh lebih murah dari pasar. Elman, sapaan akrab Pj Wako Prabumulih menyebutkan, OPM ini cara Pemkot Prabumulih mengontrol harga sembako dan stoknya saat ramadhan dan idul fitri nanti.OPM ini terselenggara kolaborasi antara Pemkot Prabumulih bersama Perum Bulog.

“OPM ini kita upayakan akan menyeluruh di sejumlah lokasih kelurahan di wilayah kota Prabumulih dan akan kita adakan rutin tiap minggunya,” terang Elman, sapaan akrabnya.

“Kalau harga sembako naik semua, masyarakat susah.setidaknya, OPM memberikan dampak pisitif bagi masyarakat,” jelasnya.

Kepala DKP Prabumulih, Suranti SP mengatakan, tujuan pangan murah dan pasar murah ini adalah menjaga harga pangan tetap stabil pada puasa Ramadhan dan saat Idul Fitri nanti.” lalu, menekan inflasi daerah. Juga, membantu masyarakat dalam memenuhi kebutuhan pangan harian,” bebernya.

Sembako dijual berupa beras merk SPHP 5kg Rp 54 ribu,lalu minyak goreng Rp 12 ribu, telur/bungkus Rp 12 ribu, cabai/ bungkus 5 ribu, bawang putih/ bungkus Rp 15 ribu.(Ermawati).

Berita Terkait

Top