Peringati Hari Pahlawan, Pemkab Muara Enim Gelar Upacara Di Makam Pahlawan


MUARA ENIM, Suarasumsel.net — Dalam rangka memperingati Hari Pahlawan ke-77 Tahun 2022 yang jatuh pada tanggal 10 November 2022, Kamis (20/11) Pemerintah Kabupaten Muara Enim melaksanakan Upacara Bendera di Taman Makam Pahlawan Ksatria Pertiwi, Kota Muara Enim.

Upacara dipimpin oleh Dandim 0404/Muara Enim Letkol Arh Rimba Anwar, diikuti Pj Bupati Muara Enim Kurniawan beserta jajaran dan Forkopimda Kabupaten Muara Enim juga jajaran TNI-Polri, Satpol PP, Damkar, BPBD, Dishub, dan pihak terkait lainnya.

Dalam sambutan tertulis Menteri Sosial Republik Indonesia yang dibacakan Dandim 0404/Muara Enim mengatakan, Hari Pahlawan setiap tahun kita peringati dengan renungan yang sungguh-sungguh untuk menemukan kembali jejak para Pahlawan dalam hidup kita sebagai Bangsa dan Negara Merdeka. Penting kita resapi semangat dan keikhlasannya. Dengan hanya berbekal bambu runcing pun, para Pahlawan dengan semangat bergerak serempak menghadang musuh yang merupakan Pemenang Perang Dunia dengan persenjataan terbaiknya. Rakyat bergandeng tangan dengan para Tokoh Masyarakat dan Pemuka Agama berikut pengikut dan santrinya, bersama laskar-laskar pemuda dan pejuang dari seantero Nusantara, semuanya melebur menjadi satu. Merdeka atau Mati!

Lebih lanjut, Mensos mengatakan, dari Aceh hingga Papua, saya melihat dan merasakan geliat serta semangat untuk bangkit makin menyala. Masyarakat dimana pun berada menyuarakan gairah untuk berantas kebodohan dan perangi kemiskinan dalam arti yang luas. Mulai dari meningkatkan pengetahuan, melatih ketrampilan, sampai dengan budidaya dan pengelolaan hasil bumi. Teladan dari para Pahlawan Bangsa yang telah merasuk sukma, kiranya menjadi semangat kita di Peringatan Hari Pahlawan tahun ini, Pahlawanku Teladanku. Dengan semangat “Pulih Lebih Cepat, Bangkit Lebih Kuat”, peringatan Hari Pahlawan 2022 diharapkan dapat terus memberikan energi tambahan untuk menggugah kesadaran segenap elemen bangsa untuk terus bersatu dan membantu sesama tanpa memandang sekat. Janganlah kita mau untuk dipecah belah, ingatlah Seloka Bhinneka Tunggal Ika.

Tak lupa Mensos berpesan kepada para Pejuang Muda, inilah tantangan yang sesungguhnya bagi para Pejuang Muda untuk mengelola kekayaan alam Indonesia yang luar biasa bagi kejayaan Bangsa dan Negara tercinta. Mari kita merajut kesejahteraan, menjadi Pahlawan Bangsa di Masa Depan.

Sementara itu, saat diwawancara usai mengikuti jalannya upacara, Pj Bupati mengajak semua terutama para pejuang muda untuk mengisi kemerdekaan dengan menjadi Pahlawan yang dimulai dari diri sendiri, keluarga, lingkungan sekitar dan seterusnya.

“Mari kita jadikan momentum Peringatan Hari Pahlawan 2022 untuk memperkuat persatuan dan kesatuan bangsa, saling menghargai satu sama lain. Jadikanlah semangat dan nilai–nilai Kepahlawanan sebagai inspirasi dalam setiap langkah hidup dan kehidupan kita bersama,” ucap Pj Bupati.

Tak lupa, sebagai bentuk rasa penghormatan kepada arwah para Pahlawan Republik Indonesia yang ada di Bumi Serasan Sekundang, Pj Bupati beserta rombongan melakukan tabur bunga di atas makam para pahlawan yang dikemas dalam Upacara Ziarah Nasional.(Dyan)

Berita Terkait

Top