BAZNAS Serahkan Bukti Setor Zakat Kepada Pemkot Palembang


PALEMBANG, suarasumsel.net — Pemerintah kota (Pemkot) Palembang, Selasa (2/4) bertempat di rumah dinas Walikota Palembang menerima penyerahan bukti setor zakat (BSZ) dari Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) dari pembayaran zakat mall yang sudah diserahkan pegawai Pemkot Palembang sebelumnya.

PJ Walikota Palembang Drs. H. Ratu Dewa, M. Si pada kata sambutannya mengatakan, pembayaran zakat mal tersebut sebelumnya telah disampaikan oleh PJ Walikota Palembang, Sekretaris Daerah (Sekda) kepala dinas dan sejumlah pejabat serta ASN di lingkungan pemerintah kota Palembang yang di hitung dari Tunjangan Perbaikan.

“Bukti setor zakat ini diharapkan dapat menjadi pemantik agar pejabat ataupun ASN lainnya yang sudah masuk hitungan hisap zakat Mal juga dapat melakukan hal serupa, Program Baznas yang diterapkan selama ini sudah banyak sekali manfaat yang dirasakan oleh masyarakat kecil, sehingga pembayaran zakat seperti ini harus mendapatkan suport,” katanya.

H Ratu Dewa menambahkan, berbagai program dan kegiatan dilakukan oleh Baznas terutama sebagai mitra Pemerintah dalam mengentaskan kemiskinan serta penghapusan Kemiskinan Ekstrem, menurut data BPS jumlah penduduk miskin setiap tahunnya terus menurun, terakhir di tahun 2023 berkurang 460 ribu orang dari tahun 2022.

“Hal ini juga berbanding lurus dengan menurunnya tingkat kemiskinan serta naiknya pertumbuhan ekonomi di Kota Palembang, tingkat Kemiskinan Tahun 2022 : 10,48 persen, turun 0,26 pada Tahun 2023 menjadi 10,22 % dan untuk Pertumbuhan Ekonomi  Tahun 2022 dari 5,25 persen turun 0.13 ℅ menjadi 5.12 ℅ pada Februari 2023,” tambahnya.  (Red)

Berita Terkait

Top