Polsek Tanjung Batu Beri Pengamanan Pelantikan Kades Terpilih


Indralaya, Suarasumsel.net — Polsek Tanjung Batu Polres Ogan Ilir, Polda Sumsel, siap memberikan pengamanan penuh pada prosesi pelantikan Kades terpilih agar berjalan aman dan kondusif.

Dimana pada Selasa (27/12), pukul 08.15 WIB, bertempat di desa Bangun Jaya Kecamatan Tanjung Batu Kabupaten Ogan Ilir, Sumatera Selatan telah dilaksanakan pelantikan kades terpilih pada pilkades serentak 15 Oktober 2022 yang lalu.

Adapun Kades yang dilantik diantaranya, Kades Bangun Jaya, Suaidi, dan Kades Sri Tanjung, Zainal Abidin.

Kedua Kades tersebut resmi dilantik dan disumpah jabatannya oleh Bupati Ogan Ilir, Panca Wijaya Akbar.

Dalam kesempatan itu orang nomor satu di Bumi Caram Seguguk ini berpesan kepada Kades yang telah dilantik untuk dapat melaksanakan tugasnya dengan penuh amanah.

Hati-hati dalam penggunaan dana desa jangan sampai berurusan dengan hukum, maksimalkan penggunaan dana desa.

Selanjutnya akan menindaklanjuti exit tol setelah fase sudah tembus dan PKK harus mampu menekan angka stunting.

Sementara itu, Kapolres Ogan Ilir, AKBP Andi Baso melalui Kapolsek Tanjung Batu, AKP Sondi Fraguna, SH, M. Si, mengatakan, Polres Ogan Ilir dan jajaran Polsek Tanjung Batu telah menerjunkan personilnya untuk pengamanan pelantikan Kades tersebut.

“Alhamdulillah pelantikan Kades berjalan aman, lancar dan kondusif, terimakasih kepada semua pihak yang telah menjaga keamanan dan ketertiban selama pelantikan berlangsung. Mari kita terus menjaga kamtibmas ini agar lingkungan kita selalu aman dan tenang”, ujar AKP Sondi Fraguna seraya tersenyum ramah.

Pelantikan Kades ini selain dihadiri Bupati Panca Wijaya Akbar, juga turut hadir Kapolres Ogan Ilir diwakili Kapolsek Tanjung Batu, AKP Sondi Fraguna.

Kemudian Dandim 0402 OKI/OI diwakili Danramil Tanjung Batu, Kapten Inf Fattullah, Kadinsos Ogan Ilir, Kapidin, Kadin PMD, A. Lutfi, Ketua DPW Kab. OI, Hj. Rosmalinda Muhsin, Camat Tanjung Batu, Safran, Ketua Forum Kades, Angga Arafat, Anggota DPRD Ogan Ilir, Kosasi, dan undangan lainnya.(adi)

Berita Terkait

Top