Polres Lahat, Sembeli 10 Ekor Sapi, 23 Kambing Hewan Qurban 1445 H


LAHAT, suarasumsel.net —– Bertempat di Masjid Al-Muflihun Aspol Banar Agung kecamatan Lahat, Kabupaten Lahat telah dilaksanakan Penyembelian hewan Qurban 1445 H tahun 2024 Masehi.

Dalam Penyembelian hewan Qurban tersebut, langsung disaksikan Kapolres Lahat AKBP God Parlasro S. Sinaga SH, SIK, MH, yang didampingi Wakapolres Kompol Ishandi Saputra SH, SIK, MIK, para PJU Polres Lahat, pada Senin (17/6/2024).

Turut hadir dalam kegiatan Penyembelian hewan Qurban ini, Pj Bupati Lahat Muhammad Farid S.STP, M, Si, Sekda Lahat Candra SH, MM, Dandim 0405/Lahat Letkol Inf Azis Komaruddin SE, MIP, Kepala Kejaksaan Negeri Lahat, Ketua PN Lahat, Ketua Masjid Al-Mufihun, personil Polres Lahat dan Panitia Penyembelian hewan Qurban.

Kapolres Lahat AKBP God Parlasro S.Sinaga SH, SIK, MH melalui Kabag Humas AKP Sugianto, disampaikan Kasubsi Penmas Humas Polres Lahat AIPTU Liespono SH menyampaikan, penyembelihan hewan Qurban merupakan Sunnah Muakkad yang artinya Sunnah yang sangat dianjurkan.

“Kepada umat Islam yang mempunyai kemampuan mengorbankan hewan korban untuk di sembelih,” ujarnya.

Polres Lahat pada Hari Raya Idul Adha 1445 Hijrah tahun 2024 mengorbankan hewan korban sebanyak 10 ekor sapi dan 23 ekor kambing yang di dapat dari personel Polres Lahat, bantuan Pemkab Lahat, dari donatur perusahaan dan lain-lainnya.

“Daging korban akan di bagikan kepada Purnawirawan, Warakauri, masyarakat sekitar Aspol Bandar Agung, masyarakat di lingkungan Masjid Al-Muflihun Bandar Agung Lahat, Wartawan dan personel Polres Lahat.

Kapolres Lahat mengucapkan banyak berterima kasih kepada Pemkab Lahat pihak perusahaan serta personel Polres Lahat yang telah memberikan hewan Qurban ke pihak Polres Lahat, semoga amal qurbanya di terima Allah SWT, Tuhan Yang Maha Esa, dan para panitia yang melaksanakan penyembelihan dan pembagian hewan daging Qurban. (D1N)

Berita Terkait

Top