Usai Shalat Subuh, Harnojoyo Tinjau Pembangunan Jalan Ponogoro


Seperti biasa, usai kegiatan safari subuh, Wali Kota Palembang H Harnojoyo berkeliling ke sejumlah kawasan di kota ini.

Entah untuk meninjau progres pembangunan infrastruktur, menyapa petugas kebersihan dan penyapu jalan-sekaligus memberikan bantuan sembako, maupun berdialog dengan warga

Kali ini (19/10/2021), Harnojoyo meninjau progres pembangunan jalan di Jalan Ponogoro, Kelurahan Sukajaya, Kecamatan Sukarami.

“Alhamdulillah lantai fondasinya sudah lumayan. Lebar jalan ini 5,5 meter dengan panjang hingga ke masjid. Ini akan dikejarkan (dirampungkan) secepatnya hingga jalan dapat dipergunakan kembali,” kata Harnojoyo, didampingi Kepala Dinas PUPR, Ahmad Bastari.

Di tempat yang sama, Harnojoyo juga berdiskusi dengan ketua RT 31, Saidi, terkait genangan air di kawasan tersebut.

“Bukan hanya jalan, tetapi setiap permasalahan lainnya juga akan kita selesaikan. Termasuk juga permasalahan terkait genangan air. Banyak laporan yang masuk melalu aplikasi lapor.go.id. Ini akan segera kami tindak lanjuti secara bertahap,” ujar Harnojoyo pula.

Ia juga mengharapkan dukungan dan peran serta masyarakat.

“Karena kita yakin, kalau setiap permasalahan akan dapat kita selesaikan jika kita saling bahu-membahu dan bergotong royong. Pemkot Palembang juga tidak akan bisa bekerja maksimal tanpa dukungan masyarakat,” ucap Harnojoyo.

Sementara itu, Kepala Dinas PUPR, Ahmad Bastari menjelaskan panjang ruas jalan Ponogoro lebih kurang 371 meter, jalan dicor dengan ketebalan 20 cm dan lebar 5,5 meter.

“Sekarang progres sudah 50 persen, target pembangunan selama tiga bulan. Kalau sudah dicor nanti disiram dengan aspal supaya lebih tahan dan mulus,” ujarnya.

Bastari menyebutkan, pembangunan Jalan Ponogoro ini berasal dari anggaran APBD kota sebesar Rp 1,5 miliar.

Bastari menambahkan, selain Jalan Ponogoro Sukabangun 2, pihaknya juga sedang melanjutkan pembangunan, Jalan Sukabangun 2 lanjutan, Jalan R Amaluddin (simp BLK) dan Pangeran Ayin depan Pabrik Napoli.

“Jalan Sukabangun 2 itu insyaAllah tahun ini juga dilanjutkan lagi,” ujar Bastari. (hms)

Berita Terkait

Top