DPRD Muba Peduli dan Berbagi


Sekayu – Rabu (01/09/2021), Sekretariat DPRD Kabupaten Muba yang diketuai oleh Sekretaris DPRD Drs. M. Thabrani Rizki berbagi dan peduli dengan melakukan Pemantauan Kondisi Pelaksanaan Pembelajaran Tatap Muka (PTM) ke Sekolah-sekolah, Memantau Posko Covid-19 yang ada di Kecamatan Sungai Keruh serta Pemantauan Kondisi Pelaksanaan Isolasi Mandiri (Isoman Care) di Desa Kertajaya Kecamatan Sungai Keruh.

Kegiatan ini merupakan bentuk Kepedulian sekaligus mensukseskan Program Isoman Care yang diluncurkan Bupati Muba Dr. H Dodi Reza Alex Noerdin, Lic Econ MBA dengan melibatkan seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan Camat.

Adapun bantuan yang diberikan Sekretariat DPRD beserta jajarannya berupa Sembako, Buku Tulis, Alat Tulis, Handsantizer, Masker dan Vitamin C.

Diharapkan bentuk kepedulian ini dapat meringankan beban warga setempat yang terdampak dan membantu dalam memutus mata rantai Penyebaran Covid -19 di lingkungan Sekolah dan masyarakat sekitar. (Ril)

Berita Terkait

Top