Alfrenzi Panggarbesi Tinjau Lokasi Pembangunan Jalan Alternatif Penghubung Tanjung Sakti Pumi dan Pumu


Tanjung sakti, suarasumsel.net, Anggota DPRD Sumsel dapil VII, Alfrenzi Panggar Besi, Kamis (4/11/2021) meninjau lokasi pembangunan jalan alternantif penghubung Kecamatan Tanjung Sakti Pumu dan Pumi.

Jalan alternatif ini menghubungkan Kecamatan Tanjung Sakti Pumu – Tanjung Sakti Pumi, Kab Lahat, yaitu ruas jalan Desa Kepala Siring (Pumu) ke Desa Sindang Panjang (Pumi).

Alfrenzi melaksanakan survey lapangqn  bersama anggota DPRD Sumsel lainnya, Budiarto Marsul, Maliono dan Tamtama Tanjung.

Juga didampingi Camat Pumu, Camat Pumi dan puluhan kades, staf Dinas PU Bina Marga Sumsel, Staf Dinas PUPR Kab Lahat, Polsek dan Danramil.

“Ruas jalan alternatif yang menghubungkan Kepala Siring – Sindang Panjang ini diperkirakan  sekitar 5 km,” ujarnya.

Dijelaskan Alfrenzi pembangunan jalan ini direncanakan menggunakan dana APBD Provinsi Sumsel melalui pos Bantuan Gubernur (Bangub) Tahun Anggaran 2022.

“Mohon doanya kepada adik sanak ,khususnya masyarakat Tanjung Sakti Pumu dan Pumi agar kiranya rencana dan perjuangan ini dimudahkan’,” harapnya.

Alfrenzi juga mengucapkan Terimakasih kepada Gubenur Sumsel Herman Deru , Bupati Lahat Cik Ujang dan semua pihak yang mendukung rencana ini.

“Terkhusus terima kasih kepada masyarakat yang telah ikhlas menghibahkan sebagian lahannya untuk pembangunan jalan dan jembatan air Manna 3 ini. Semoga Allah Tuhan Yang Maha Kuasa selalu meridhoi rencana ini. Aamiin.,” Tutupnya. (Hen)

Berita Terkait

Top