3 Ribu Anggota Paguyuban Gojek Kota Palembang Siap Dukung Hensyi Fitriansyah Jadi Walikota Palembang


Dukungan untuk bakal calon walikota Palembang ,Hensyi Fitriansyah terus mengalir, setelah sebelumnya mendapat dukungan dari penarik becak, pedagang, ibu ibu pengajian, muda mudi Palembang , komunitas penarik ojek online dari Gojek, Grab dan Maxim.

Terbaru, dukungan datang lagi dari Paguyuban Gojek Palembang. Tidak tanggung tanggung 3 ribu anggota paguyuban Gojek Palembang siap memberikan dukungan.

Dukungan disampaikan salah satu anggota Paguyuban Gojek, Muslim, Kamis (17/3/2022).

“Jika bapak Hensyi benar benar ingin maju jadi calon walikota Palembang dan tidak main main, Paguyuban Gojek Kota Palembang, siap memberikan dukungan. Suara  dari paguyuban kira kira 3 ribu suara bisa kita ambil suaranya,” kata warga Seberang Ulu 1 Palembang ini.

Hensyi Fitriansyah saat diminta tanggapannya mengucapkan terima kasih atas dukungan dari paguyuban Gojek.

“Tapi yang perlu dicatat, 3 ribu dukungan ini resmi dukungan dari paguyuban, atau dukungan pribadi dari anggota paguyuban, jika atas nama pribadi anggota paguyuban, jangan membawa nama paguyuban,tapi kalau dukungan resmi dari paguyuban, harus dukungan secara tertulis dari ketua paguyuban. Sebab jika dukungan pribadi, belum tentu ketua dan anggota yang lain setuju,” ingat Hensyi.

Karena itu Hensyi akan mempertanyakan kepada sudara muslim, dukungan 3 ribu paguyuban Gojek ini atas nama pribadi atau atas nama lembaga paguyuban,” tutup Hensyi. (Ded)

Berita Terkait

Top